SIBOLGA - Musyawarah Daerah (Musda) ke-XIV Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Sibolga Tahun 2023 resmi digelar di Aula RM Thamrin Sibolga, tepatnya di Jalan MH. Thamrin, Kelurahan Kota Sibolga, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga, Sumatera Utara, pada Selasa (24/10/2023) sore.
Musda tersebut dibuka oleh Wali Kota Sibolga H. Jamaluddin Pohan yang diwakili oleh Kaban Kesbangpol Kota Sibolga, Denni Aprilsyah Lubis, S.T, M.KOM.
Dari hasil Musda XIV DPD KNPI Kota Sibolga Tahun 2023 tersebut, Reza Andhika Rahmat ZT terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD KNPI Kota Sibolga periode 2023-2027.
Dalam sambutannya, Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Sibolga terpilih, Reza Andhika Rahmat, ZT menyampaikan bahwa selaku pemuda bangsa yang beragama, sepatutnya ungkapan puji dan syukur kehadirat ALLAH SWT, dalam berbagai kesempatan, menjadi ungkapan awal kita. Atas seluruh nikmat ALLAH, Tuhan yang maha kuasa, yang terus menerus ALLAH limpahkan kepada kita, terkhusus atas nikmat saat ini. Dimana para Pemuda kota Sibolga ALLAH satukan, dalam sebuah kebersamaan diatas berbagai keberagaman.
"Izinkan saya, Reza Andhika Rahmat ZT. Dari lubuk hati terdalam, menyampaikan ucapan Terima kasih atas kehadiran dan partisipasi Bapak/Ibu dalam mensukseskan Musda KNPI ke-XIV ini. Tentu ini merupakan sebuah penghargaan yang luar biasa bagi kami. Kiranya kedepan, harapan kami, silaturrahmi kita ini, mampu meningkat menjadi sebuah sinergi, untuk kemajuan kegiatan-kegiatan kepemudaan di Kota Sibolga ini," kata Reza.
Lebih lanjut, Reza menegaskan bahwa KNPI adalah wadah berhimpunnya OKP. Pemilik saham KNPI itu adalah OKP, bukan yang diluar OKP. Ketua KNPI sejatinya lahir dari rahim OKP. Oleh karena itu, Ketua KNPI yang benar adalah Ketua KNPI yang didukung oleh mayoritas OKP yang ada, itulah KNPI yang sesungguhnya.
"Tugas kita pemuda hari ini, bukan lagi membantu TNI/POLRI angkat senjata berperang melawan penjajah, tidak lagi demikian. Tetapi bagaimana kita mengisi kecerdasan pemikiran kita menjadi pemuda intelektual dan mandiri di berbagai bidang kehidupan, untuk mengangkat harkat dan martabat bangsa Indonesia di mata internasional, serta menjadi Pemuda yang Mandiri secara ekonomi, dan pemuda yang terus mampu menciptakan inovasi-inovasi finansial sesuai perkembangan teknologi di era transformasi digital saat ini," tegas Reza selaku Ketua KNPI terpilih.
Selain itu, Reza juga mengungkapkan dengan tegas bahwa bagaimana mungkin pemuda yang memiliki kecerdasan intelektual bisa terlahir dan terwujud dengan baik, jika pemudanya menjadi korban penyalahgunaan Narkoba.
Bagaimana mungkin pemuda yang mandiri secara ekonomi bisa terlahir dan terwujud dengan baik, jika pemudanya menjadi korban penyalahgunaan Narkoba.
Bagaimana mungkin pemuda yang mampu menciptakan inovasi-inovasi finansial melalui perkembangan teknologi informasi itu bisa terlahir dan terwujud, jika pemudanya menjadi korban penyalahgunaan Narkoba.
Dan Bagaimana mungkin pemuda sedemikian, mampu terwujud dengan baik, tanpa dukungan, kesempatan dan fasilitas dari Pemerintah.
"Untuk itu, kami mengajak dan berharap kepada seluruhnya yang berhadir, bukan hanya sekedar semboyan saja, dan bukan pula sekedar lip service saja, *KITA HARUS NYATAKAN PERANG TERHADAP NARKOTIKA. KITA HARUS JADIKAN SIBOLGA KITA TERCINTA INI MENJADI KOTA YANG BERSIH DARI SEGALA MACAM BENTUK PENYALAHGUNAAN DAN PEREDARAN GELAP NARKOTIKA*. Saya, Reza Andika Rahman Zeb Tumori, bersama seluruh OKP yang berhadir saat ini, menyatakan siap menjadi Garda Terdepan dari segala macam bentuk penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika bersama Bapak-Bapak unsur TNI-POLRI dan Pemerintah," ungkap reza dengan tegas.
Reza juga berharap kepada Pemerintah Kota Sibolga, dan seluruh instansi yang ada di kota Sibolga ini, kiranya berkenan dan tak bosan menyediakan berbagai program dan kegiatan pembangunan, yang mengarah pada upaya terlahir dan terwujudnya para pemuda yang kaya akan ilmu, skil, dan pengetahuan, yang bermuara pada kemandirian ekonomi pemuda.
"Berikan kepada kami para pemuda ini ruang dan kesempatan yang nyata untuk hal itu. Jangan kami dipandang sebelah mata. Jika memang saat ini ada diantara kami memang hanya sebelah matanya yang sehat, bantu dan berikan fasilitas, bagaimana sehingga kedua mata yang ada itu, kembali sehat dan berfungsi sebagaimana mestinya. Kiranya harapan-harapan kami tersebut, mampu untuk kita sinergikan dan wujudkan bersama. Secara khusus, saya juga mengajak rekan-rekan juang Pemuda OKP, untuk mensukseskan Pemilu Serentak 2024 mendatang. Mari kita bantu TNI, POLRI dan Pemerintah, menciptakan Pemilu yang damai, khususnya di Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah ini," harapnya mengakhiri
Turut hadir dalam Musda KNPI tersebut, Forkopimda, para OKP peserta Musda tersebut serta tamu dan undangan lainnya.